Jenis - Jenis Batu Onyx

Jenis - Jenis Batu Onyx - Hingga saat ini bermunculan Jenis-jenis Batu Onyx yang sudah beredar di pasaran batu akik dan permata, namun mungkin tidak akan semua orang akan mengetahui hal tersebut terlebih bagi mereka yang memang bukan penggemar batu akik atau batu permata. Banyak orang yang mungkin hingga saat ini hanya mengetahui salah satu jenis batu onyx yang banyak terdapat di pasaran yaitu batu onyx yang berwarna hitam saja, namun sebenarnya masih terdapat jenis atau macam batu onyx lainnya yang dapat diketahui dengan warna yang berbeda.

Jenis - Jenis Batu Onyx
Jenis - Jenis Batu Onyx
Batu Onyx sendiri merupakan salah satu jenis batu permata yang tergolong pada jenis batuan kuarsa atau Quartz, dan diketahui bahwa jenis batu permata yang cenderung memiliki warna pekat dan gelap ini juga memiliki tingkat kekerasan hingga 7 skala mohs. Batu onyx sendiri juga diketahui merupakan jenis batu permata yang mengeras dari proses kristalisasi mineral yang terdapat di dalam bumi, dan diketahui juga bahwa jenis batu permata tersebut juga merupakan salah satu jenis batu permata yang langka dan kerap dijadikan perhiasan.

Macam Macam Jenis Batu Onyx

Selain itu, batu onyx sendiri juga tersedia dalam beberapa macam dengan warna yang berbeda-beda, dan bagi anda yang ingin mengetahui macam macam jenis batu onyx tersebut maka informasinya dapat anda temukan pada ulasan berikut ini. Jenis atau Macam Batu Onyx pertama yang dapat diketahui adalah jenis batu onyx biasa yang cenderung berwarna hitam pekat dengan dasar yang berwarna putih, dan jenis batu onyx tersebut mungkin dapat dikatakan memang paling banyak ditemukan di pasaran pada saat ini.

Selain itu terdapat juga jenis atau macam batu onyx lainnya yang bernama Karneol Onyx, dimana batu permata ini berbeda dengan jenis batu onyx biasa yang cenderung berwarna hitam pekat, karena Batu Karneol Onyx ini diketahui memiliki warna merah dengan dasar yang sama yaitu berwarna putih. Dan yang terakhir adalah jenis batu onyx yang bernama Sardonyx, berbeda dengan jenis-jenis sebelumnya tadi bahwa batu onyx jenis ini diketahui memiliki warna merah tua dan memiliki dasar warna putih.

Dibawah ini gambar dari Berbagai Jenis Batu Onyx :

Jenis - Jenis Batu Onyx
Karneol Onyx
Jenis - Jenis Batu Onyx
Sardonyx

Jenis - Jenis Batu Onyx
Batu Onyx Hitam Pekat

Baca Juga :

Demikian sedikit ulasan mengenai Jenis - Jenis Batu Onyx Asli yang telah kita ketahui bersama, semoga sedikit informasi batu akik dan permata di atas dapat membantu serta dapat bermanfaat untuk anda semuanya. Wassalam..

Subscribe to receive free email updates: